Pamong Sekarang Berbeda Dengan Pamong Tempo Doeloe

 

Jabatan pamong dalam pemerintahan, kuususnya pemerintah daerah memiliki peran yang sangat sentral. Mereka yang menduduki posisi ini harus mampu melayani masyarakat, namun juga harus bisa menggerakkan dan melibatkan masyarakat unttuk mensukseskan program-program pemerintah.

Demikian yang  diungkapkan oleh mantan pamong kecamatan Gambir Arifin Hoesein kepada klimaks.id di Jakarta beberapa hari llalu.

“Pamong itu memiliki tugas yang sangat penting  sekaligus berat. Karena sukses atau tidaknya program pemerintah bertumpu kepada mereka yang sehari-harinya berinteraksi langsung dengan masyarakat”, jelasnya.

Arifin juga menuurkan bahwa terdapat perbedaan yang cukup jauh antara pamong sekarang ini dengan pamong di masa  ia masih aktif sebagai PNS Pemprov DKI Jakarta. Menurutnya, pamong di masa sekarang lebih focus kepada program-program pemerintah, sementara pada era orde baru, dibebani pekerjaan juga sebagai komisaris poitik.

“Pada masa itu, pamong juga bertanggung jawab terhadap kemenangan salah satu peserta pemilu”, tambahnya.